Merawat Drum Mesin Fotocopy
Drum Mesin Fotocopy (Type mesin besar)
Untuk para pemain usaha fotocopy, sparepart ini merupakan sparepart yang sangat WAH, atau di istimewakan, mengapa? Ya, sebab drum adalah jantung utama mesin fotocopy, tanpa adanya drum maka mesin fotocopy tidak dapat mencetak hasil, jika drum rusak (cacat) hasil yang di keluarkan juga menjadi kurang bagus, jika pada printer persamaanya adalah head cartridge, jika head-nya rusak, maka hasilnya akan tidak sempurna. Nah, berikut ini beberapa tips untuk merawat drum mesin fotocopy agar tidak cepat rusak (cacat), namun sebelumnya kami akan sebutkan beberapa hal yang menyebabkan drum rusak (cacat) walaupun sudah mengikuti petunjuk perawatan yang benar.
Beberapa penyebab drum cepat rusak (cacat)
- Sering membuka staples di atas mesin sehingga bekas staples masuk kedalam mesin, ini bisa menyebabkan drum cacat jika masuk kedalam bagian drum.
- Menggunakan toner yang tidak teruji kualitasnya (biasanya mengeras di dalam pembuangan drum).
- Penggunaan sparepart pendukung khususnya Cleaning Blade yang berkualitas buruk.
- Volume copy per hari sangat besar sehingga memaksa mesin bekerja extra.
- Kualitas drum itu sendiri yang sudah kurang baik.
Dari beberapa penyebab di atas, maka dapat di simpulkan bahwa selain perawatan terhadap drum itu sendiri, perlu juga pemahaman yang lebih apa saja yang bisa menyebabkan drum tersebut mudah rusak dan perawatan yang di butuhkan agar drum tidak cepat rusak seperti yang akan kami terangkan di bawah ini.
Merawat Drum
- Jika volume copy per harinya banyak (> 100rb lembar per hari) disarankan untuk sering membersihkan bagian corona wire atas dan bawah menggunakan alkohol/pembersih yang lain, jika wire sudah hitam ganti dengan yang baru.
- Minimal 2 minggu sekali drum di poles menggunakan cairan pembersih drum atau sanpoly jika volume copy sangat banyak, atau 1 bulan sekali jika volume copy normal.
- Jika sudah terlihat garis akibad blade bocor, segera lakukan penggantian/pembersihan (dibalik) cleaning blade, disarankan menggunakan cleaning blade dengan kualitas baik.
- Setting ketebalan toner (set develop & corona) standar jangan terlalu tebal.
- Gunakan kertas yang berkualitas baik.
- Gunakan toner yang berkualitas baik.
Demikian tips merawat drum dari kami, jika anda memiliki opini mengenai perawatan drum yang baik, atau ada pertanyaan seputar perawatan mesin fotocopy, silahkan layangkan surat elektronik anda ke [email protected]
Tulisan ini diupdate tanggal 16 Agustus 2021